KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sentimen bearish pasar obligasi global masih berlanjut pada Kamis (18/1) malam. Hal ini dipicu oleh pernyataan Presiden Federal Reserve Atlanta Raphael Bostic yang memprediksi pemangkasan suku bunga The Fed baru akan dimulai pada kuartal III-2024. Pernyataan hawkish Bostic yang dikenal sebagai sosok dovish membuat para pelaku pasar kecewa. Alhasil, probabilitas pemangkasan suku bunga The Fed di bulan Maret 2024 turun menjadi 54% dari sebelumnya 62%. Akibatnya, yield US Treasury tenor 10 tahun dan Bund naik masing-masing 4 bps dan 3 bps menjadi 4,14% dan 2,35%. Indeks obligasi S&P untuk developed market turun 0,2% tapi indeks EMBI untuk emerging markets cenderung bergerak sideways.
Pasar SBN Tahan Banting di Tengah Goyahnya Skenario Dovish The Fed
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sentimen bearish pasar obligasi global masih berlanjut pada Kamis (18/1) malam. Hal ini dipicu oleh pernyataan Presiden Federal Reserve Atlanta Raphael Bostic yang memprediksi pemangkasan suku bunga The Fed baru akan dimulai pada kuartal III-2024. Pernyataan hawkish Bostic yang dikenal sebagai sosok dovish membuat para pelaku pasar kecewa. Alhasil, probabilitas pemangkasan suku bunga The Fed di bulan Maret 2024 turun menjadi 54% dari sebelumnya 62%. Akibatnya, yield US Treasury tenor 10 tahun dan Bund naik masing-masing 4 bps dan 3 bps menjadi 4,14% dan 2,35%. Indeks obligasi S&P untuk developed market turun 0,2% tapi indeks EMBI untuk emerging markets cenderung bergerak sideways.