KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mi instan kadang dianggap setara dengan nasi sebagai makanan pokok bagi sejumlah orang di Indonesia. Namun, tak jarang beredar pandangan bahwa makanan ini tinggi kalori dan tidak aman dikonsumsi dalam jumlah banyak. Oleh karena itu, PT Fit Indonesia Tama (FIT) berinovasi meluncurkan mie instan yang rendah kalori dengan mengusung merek Fit Mee. Co Founder PT FIT Jeff Budiman membeberkan, saat pertama diperkenalkan lewat kanal e-commerce, Fit Mee sudah menjangkau berbagai daerah di luar Jabodetabek. "Tanggal 2 Mei kemarin launching di Tokopedia, bahkan ada yang order dari Batam hingga Sorong, Papua," ungkap Jeff saat konferensi pers peluncuran Fit Mee, Rabu (9/5).
Pasarkan mie rendah kalori, Fit Indonesia bidik segmen middle up
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mi instan kadang dianggap setara dengan nasi sebagai makanan pokok bagi sejumlah orang di Indonesia. Namun, tak jarang beredar pandangan bahwa makanan ini tinggi kalori dan tidak aman dikonsumsi dalam jumlah banyak. Oleh karena itu, PT Fit Indonesia Tama (FIT) berinovasi meluncurkan mie instan yang rendah kalori dengan mengusung merek Fit Mee. Co Founder PT FIT Jeff Budiman membeberkan, saat pertama diperkenalkan lewat kanal e-commerce, Fit Mee sudah menjangkau berbagai daerah di luar Jabodetabek. "Tanggal 2 Mei kemarin launching di Tokopedia, bahkan ada yang order dari Batam hingga Sorong, Papua," ungkap Jeff saat konferensi pers peluncuran Fit Mee, Rabu (9/5).