Pasca Gempa Jepang, Korea Selatan dan Korea Utara Bersiap Hadapi Tsunami



KONTAN.CO.ID - SEOUL. Badan Meteorologi Korea Selatan mengungkapkan, tsunami berukuran di bawah satu meter (3,3 kaki) mencapai pantai timur Korea Selatan pasca gempa besar melanda Jepang pada Senin (1/1). Badan Meteorologi juga menambahkan, kemungkinan akan ada gelombang yang lebih besar dalam dalam beberapa jam berikutnya.

Mengutip Reuters, Senin (1/1), Badan Meteorologi mengungkapkan, tsunami pertama yang mencapai pantai Korea Selatan berukuran 67 cm (2,2 kaki), namun ukurannya kemungkinan bertambah setelah gelombang awal dan mungkin akan berlanjut selama lebih dari 24 jam.

Secara terpisah, Korea Utara mengeluarkan peringatan tsunami di wilayah pesisirnya mengenai kemungkinan gelombang setinggi lebih dari 2 meter, menurut laporan kantor berita Korea Selatan Yonhap, mengutip radio negara Korea Utara.


Baca Juga: Penduduk di Provinsi Gangwon Korsel Diminta Mengungsi Setelah Gempa Jepang

Provinsi Gangwon di Korea Selatan memperingatkan warganya untuk mengambil tindakan pencegahan dan mengungsi ke tempat yang lebih tinggi, menurut Kementerian Dalam Negeri dan Keamanan.

Provinsi pantai timur mengatakan kepada penduduk melalui pesan darurat untuk menjauh dari pantai dan mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. 

Kota Samcheok menyarankan warganya untuk pindah ke daerah yang lebih tinggi dari gedung tiga lantai, kata kementerian.

Editor: Herlina Kartika Dewi