JAKARTA. Walaupun kondisi keuangan global sedang tidak menentu saat ini, namun kalangan multifinance khusus sepeda motor malah berani memprediksi kredit seret atawa NPL (non performing loan) bakal mengalami penurunan.Salah satunya adalah PT Federal International Finance (FIF). Menurut Presiden Direktur FIF Suhartono, kondisi kredit macet bulan September ini akan lebih membaik ketimbang bulan-bulan sebelumnya. "Kami memang belum menghitung secara pasti NPL September 2008 ini karena sedang diproses. Tapi, kami perkirakan, NPL akan turun menjadi 2 % atau di bawahnya ketimbang bulan lalu sebesar 2,4 %," katanya ke KONTAN Senin (6/10).Ada beberapa penyebab pemicu penurunan itu. Pertama, pengucuran tunjangan hari raya (THR) tahun ini relatif tidak terlalu bermasalah ketimbang tahun sebelumnya. Kedua, konsumsi semasa Lebaran yang biasanya melonjak drastis tidak terjadi. "Kenyataan sebaliknya kondisi Lebaran kali ini tidak terlalu naik signifikan," imbuhnya.
Pasca Lebaran, NPL Kredit Sepeda Motor Diprediksi Turun
JAKARTA. Walaupun kondisi keuangan global sedang tidak menentu saat ini, namun kalangan multifinance khusus sepeda motor malah berani memprediksi kredit seret atawa NPL (non performing loan) bakal mengalami penurunan.Salah satunya adalah PT Federal International Finance (FIF). Menurut Presiden Direktur FIF Suhartono, kondisi kredit macet bulan September ini akan lebih membaik ketimbang bulan-bulan sebelumnya. "Kami memang belum menghitung secara pasti NPL September 2008 ini karena sedang diproses. Tapi, kami perkirakan, NPL akan turun menjadi 2 % atau di bawahnya ketimbang bulan lalu sebesar 2,4 %," katanya ke KONTAN Senin (6/10).Ada beberapa penyebab pemicu penurunan itu. Pertama, pengucuran tunjangan hari raya (THR) tahun ini relatif tidak terlalu bermasalah ketimbang tahun sebelumnya. Kedua, konsumsi semasa Lebaran yang biasanya melonjak drastis tidak terjadi. "Kenyataan sebaliknya kondisi Lebaran kali ini tidak terlalu naik signifikan," imbuhnya.