KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasca libur Natal, Rabu (27/12), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di dua zona. Data yang dihimpun RTI menunjukkan, pada pukul 09.11 WIB, indeks tercatat naik 0,22% menjadi 6.233,200. Namun pada transaksi sebelumnya, indeks sempat terpeleset 0,11%. Ada 137 saham yang menyokong pergerakan IHSG pagi ini. Sementara, 69 saham tampak tertekan dan 98 saham lainnya diam di tempat. Volume transaksi perdagangan pagi ini melibatkan 894,144 juta saham dengan nilai transaksi Rp 376,949 miliar. Sementara itu, jumlah sektor yang naik mencapai enam sektor. Tiga sektor dengan kenaikan terbesar di antaranya: sektor keuangan naik 0,5%, sektor agrikultur naik 0,49%, dan sektor perdagangan naik 0,45%.
Pasca libur Natal, IHSG dibuka di dua zona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasca libur Natal, Rabu (27/12), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di dua zona. Data yang dihimpun RTI menunjukkan, pada pukul 09.11 WIB, indeks tercatat naik 0,22% menjadi 6.233,200. Namun pada transaksi sebelumnya, indeks sempat terpeleset 0,11%. Ada 137 saham yang menyokong pergerakan IHSG pagi ini. Sementara, 69 saham tampak tertekan dan 98 saham lainnya diam di tempat. Volume transaksi perdagangan pagi ini melibatkan 894,144 juta saham dengan nilai transaksi Rp 376,949 miliar. Sementara itu, jumlah sektor yang naik mencapai enam sektor. Tiga sektor dengan kenaikan terbesar di antaranya: sektor keuangan naik 0,5%, sektor agrikultur naik 0,49%, dan sektor perdagangan naik 0,45%.