Pasca penangkapan Ghosn, kemitraan Nissan-Renault tetap berjalan



KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pasca ditangkapnya Ghosn, Chairman Nissan Motor Co atas persekongkolannya dengan Direktur Perwakilan Greg Kelly dalam kasus pemalsuan laporan keuangan, kemitraan antara Nissan-Renault dikabarkan masih akan tetap berjalan.

Dalam pemberitaan Reuters, Menteri Industri Jepang dan Menteri Keuangan Prancis pada Kamis (22/11) dikabarkan akan bertemu di Paris untuk meredakan isu terkait perusahaan otomotif dari kedua negara tersebut.

Pada saat yang bersamaan, rapat Dewan Nissan juga dijadwalkan digelar sekitar pukul 4:00 sore bertempat di kantor pusat Nissan di Yokohama. Dikabarkan para eksekutif Renault turut bergabung melalui konferensi video.


Seorang pejabat Nissan mengatakan kemitraan yang telah dijalin antara Nissan-Renault tidak mungkin dibatalkan, sebab keduanya telah dalam persetujuan kesepakatan.

Editor: Herlina Kartika Dewi