JAKARTA. Pejabat yang memiliki mata uang asing seharusnya menukarkan uangnya dalam bentuk rupiah. Selain untuk memperkuat kurs rupiah, penukaran itu dilakukan untuk menunjukkan kecintaan aparat negara terhadap mata uang rupiah.Imbauan itu dikatakan oleh Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Paskah Suzetta. "Memang seharusnya jika pejabat yang mempunyai valas untuk menukarkan ke rupiah. Saya sendiri tidak mempunyai simpanan dollar," kata Paskah di Jakarta, Rabu (26/11).Menurut Paskah, pemerintah tidak bisa mewajibkan pejabatnya untuk menukarkan dolarnya, namun itu lebih bersifat imbauan. Selain pejabat, lembaga-lembaga milik negara dan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) juga harus melakukan hal yang sama. Beberapa pejabat negara yang diduga masih memiliki dollar antara lain, Kepala BPK Anwar Nasution, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro dan beberapa pejabat tinggi negara lain.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Paskah: Seharusnya Pejabat Juga Menukarkan Dolarnya
Oleh: Uji Agung Santosa
Rabu, 26 November 2008 13:11 WIB