Pasokan pangan terhambat distribusi



JAKARTA. Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi bertemu dengan perwakilan dinas perdagangan dari 33 provinsi seluruh Indonesia. Pertemuan itu untuk memonitor persiapan pasokan kebutuhan pokok menjelang Ramadhan. Dalam pertemuan itu terungkap ada masalah di kawasan Indonesia Timur. "Masalah distribusi, masalah utama di daerah utamanya di timur," kata Lutfi, Jumat (30/5).Produk yang menjadi sorotan adalah tersebut adalah bahan bakar minyak (BBM) dan elpiji. Di wilayah Indonesia timur tersebut karena kondisi alam yang kurang bersahabat seperti curah hujan yang tinggi serta tingginya ombak.Beberapa daerah yang mengeluhkan kondisi tersebut adalah Ambon, Manukwari, serta Papua. Untuk itu, agar dapat terselesaikan dengan baik Lutfi bilang akan lebih intensif untuk melakukan koordinasi antara kementerian pusat dan daerah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Edy Can