KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berdasarkan hasil perhitungan Formula Indonesian Crude Price (ICP) alias harga minyak mentah Indonesia, harga rata-rata ICP minyak mentah Indonesia bulan September 2021 ditetapkan US$ 72,20 per barel, atau naik sebesar US$ 4,40 per barel dari US$ 67,80 per barel pada Agustus 2021. "Harga rata-rata minyak mentah Indonesia untuk bukan September 2021 ditetapkan sebesar US$ 72,20 per barel," demikian dikutip dari Keputusan Menteri ESDM Nomor 192.K/HK.02/MEM.M/2021 tentang Penetapan Harga Minyak Mentah Indonesia Bulan September 2021, Rabu (6/10). Adapun, Kepmen ESDM ini telah diteken Menteri ESDM Arifin Tasrif tanggal 4 Oktober 2021 lalu. Sementara harga rata-rata ICP SLC sebesar US$ 72,25 per barel, naik sebesar US$ 4,26 per barel dari US$ 67,99 per barel.
Pasokan turun, harga minyak ICP September 2021 naik jadi US$ 72,20 per barel
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Berdasarkan hasil perhitungan Formula Indonesian Crude Price (ICP) alias harga minyak mentah Indonesia, harga rata-rata ICP minyak mentah Indonesia bulan September 2021 ditetapkan US$ 72,20 per barel, atau naik sebesar US$ 4,40 per barel dari US$ 67,80 per barel pada Agustus 2021. "Harga rata-rata minyak mentah Indonesia untuk bukan September 2021 ditetapkan sebesar US$ 72,20 per barel," demikian dikutip dari Keputusan Menteri ESDM Nomor 192.K/HK.02/MEM.M/2021 tentang Penetapan Harga Minyak Mentah Indonesia Bulan September 2021, Rabu (6/10). Adapun, Kepmen ESDM ini telah diteken Menteri ESDM Arifin Tasrif tanggal 4 Oktober 2021 lalu. Sementara harga rata-rata ICP SLC sebesar US$ 72,25 per barel, naik sebesar US$ 4,26 per barel dari US$ 67,99 per barel.