Pasrah, Risma Ogah Pantau Hasil Quick Count Pilkada Jatim



KONTAN.CO.ID - SURABAYA. Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3, Tri Rismaharini tidak akan memantau hasil quick count pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang kini tengah berlangsung.

Risma mengaku pasrah terhadap hasil pemungutan suara yang sudah dijalaninya. Pernyataan tersebut disampaikan Risma usai memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 16, di Jalan Dukuh Keramat 2, Jajar Tunggal, Wiyung, Surabaya, Rabu (27/11/2024).

"Enggak (memantau quick count). Udah biar aja," ujar Risma singkat.


Baca Juga: Pesan Prabowo untuk Pemenang Pilkada 2024: Harus Bekerja untuk Rakyat

Risma pun mengaku tak berencana menemui wakilnya, Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans), yang sedang mencoblos di tempat kelahirannya, Jombang.

"Enggak (menghampiri Gus Hans) rasanya, enggak. Karena sudah lah, ini sudah, apa namanya, di lauhul mahfudz sudah jelas kok, di sana sudah tertulis siapa (yang terpilih)," tambah dia.

Mantan Menteri Sosial tersebut lantas mengaku hanya akan pasrah menunggu hasil penghitungan suara. "Iya (pasrah) lah, terus mau apa emang aku. Enggak (memantau penghitungan suara cepat), enggak," ucapnya.

Selain itu, Risma juga mengaku tidak memiliki target suara dalam Pilihan Gubernur Jatim 2024.

Dia menyatakan, hal tersebut merupakan urusan partai pengusungnya, PDI Perjuangan (PDI-P). "Aduh aku enggak tahu (target suara), itu partai ya. Aku aja enggak pernah punya target," kata dia.

Baca Juga: Khofifah Nyoblos di TPS 19 Jemur Wonosari Bersama 2 Anaknya

Penulis: Andhi Dwi Setiawan Editor: Glori K. Wadrianto

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tri Rismaharini Pasrah, Tak Akan Pantau "Quick Count" Pilkada Jatim".

Klik untuk baca: https://surabaya.kompas.com/read/2024/11/27/111240778/tri-rismaharini-pasrah-tak-akan-pantau-quick-count-pilkada-jatim.

Selanjutnya: Serikat Pekerja Sambut Baik Rencana Pembentukan Satgas Soal PHK

Menarik Dibaca: Hujan Petir Landa Daerah Ini, Berikut Prakiraan Cuaca Besok (28/11) di Jawa Barat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat