KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menargetkan operasional Pelabuhan Patimban dilakukan sebelum akhir tahun 2020. Operasional tersebut untuk pembangunan Pelabuhan Patimban tahap satu. Pada bagian pertama tahap satu tersebut akan dioperasikan pelabuhan dengan kapasitas 250.000 teus dan terminal kendaraan 25 hektare (ha) untuk ekspor 218.000 kendaraan dari total kapasitas 7 juta teus. "Kita akan operasikan di kuartal 4 ini, November atau Desember," ujar Budi usai rapat terbatas melalui video conference, Selasa (22/9). Budi bilang saat ini pelabuhan sedang dalam tahap finalisasi dan pra kualifikasi. Harapannya pada Desember 2020 nanti akan dimulai ekspor otomotif dari Pelabuhan Patimban.
Patimban ditargetkan beroperasi akhir tahun, berbagi tugas dengan Tanjung Priok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menargetkan operasional Pelabuhan Patimban dilakukan sebelum akhir tahun 2020. Operasional tersebut untuk pembangunan Pelabuhan Patimban tahap satu. Pada bagian pertama tahap satu tersebut akan dioperasikan pelabuhan dengan kapasitas 250.000 teus dan terminal kendaraan 25 hektare (ha) untuk ekspor 218.000 kendaraan dari total kapasitas 7 juta teus. "Kita akan operasikan di kuartal 4 ini, November atau Desember," ujar Budi usai rapat terbatas melalui video conference, Selasa (22/9). Budi bilang saat ini pelabuhan sedang dalam tahap finalisasi dan pra kualifikasi. Harapannya pada Desember 2020 nanti akan dimulai ekspor otomotif dari Pelabuhan Patimban.