JAKARTA. PT Patra Jasa ingin menjadi pengembang besar dalam lima tahun ke depan dengan target aset bisa mencapai Rp 7 triliun. Untuk mempercepat pertumbuhan bisnis properti, anak usaha Pertamina ini mulai mengakuisisi dua proyek apartemen yang sedang dikembangkan. Patra Jasa mengakuisisi apartemen Tamansari Urbano di Bekasi dari Wika Gedung, dan Tamansari Amarta Yogyakarta dari Wika Realty. Nilai akuisisi kedua apartemen tersebut mencapai sekitar Rp 1 triliun. Namun, kontraktor kedua proyek tersebut masih oleh Wika Gedung. "Harapan kami memang mau rebranding dan itu kalau digarap dari awal butuh waktu dua sampai tiga tahun. Jadi syarat untuk mempercepat rebranding dengan cara akuisisi seperti yang dilakukan Pertamina selama ini untuk mempercepat pertumbuhan, " kata Teddy Kurniawan Gusti, SVP Strategi Planning Patra Jasa kepada KONTAN, Senin (25/7).
Patra Jasa akuisisi dua apartemen senilai Rp 1 T
JAKARTA. PT Patra Jasa ingin menjadi pengembang besar dalam lima tahun ke depan dengan target aset bisa mencapai Rp 7 triliun. Untuk mempercepat pertumbuhan bisnis properti, anak usaha Pertamina ini mulai mengakuisisi dua proyek apartemen yang sedang dikembangkan. Patra Jasa mengakuisisi apartemen Tamansari Urbano di Bekasi dari Wika Gedung, dan Tamansari Amarta Yogyakarta dari Wika Realty. Nilai akuisisi kedua apartemen tersebut mencapai sekitar Rp 1 triliun. Namun, kontraktor kedua proyek tersebut masih oleh Wika Gedung. "Harapan kami memang mau rebranding dan itu kalau digarap dari awal butuh waktu dua sampai tiga tahun. Jadi syarat untuk mempercepat rebranding dengan cara akuisisi seperti yang dilakukan Pertamina selama ini untuk mempercepat pertumbuhan, " kata Teddy Kurniawan Gusti, SVP Strategi Planning Patra Jasa kepada KONTAN, Senin (25/7).