DEPOK. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) siap mengajukan calon menteri pengganti kepada Presiden Joko Widodo jika ada perombakan kabinet atau reshuffle. PDI-P yakin Presiden akan membuka komunikasi politik dengan partai pendukungnya. "Tentu ketika Pak Presiden meminta kepada kami, kami akan memberikan masukan, memberikan nama-nama. Itu suatu fatsun yang kami anut. Sebelum Pak Presiden meminta, tentu saja kami memberikan," kata Hasto, di Depok, Jawa Barat, Selasa (21/7). Kendati demikian, Hasto menyerahkan keputusan reshuffle kepada Presiden. PDI-P berharap reshuffle bisa meningkatkan efektivitas, soliditas, serta kinerja pemerintah sehingga mendorong percepatan di bidang ekonomi.
PDI-P siapkan calon pengganti menteri di-reshuffle
DEPOK. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) siap mengajukan calon menteri pengganti kepada Presiden Joko Widodo jika ada perombakan kabinet atau reshuffle. PDI-P yakin Presiden akan membuka komunikasi politik dengan partai pendukungnya. "Tentu ketika Pak Presiden meminta kepada kami, kami akan memberikan masukan, memberikan nama-nama. Itu suatu fatsun yang kami anut. Sebelum Pak Presiden meminta, tentu saja kami memberikan," kata Hasto, di Depok, Jawa Barat, Selasa (21/7). Kendati demikian, Hasto menyerahkan keputusan reshuffle kepada Presiden. PDI-P berharap reshuffle bisa meningkatkan efektivitas, soliditas, serta kinerja pemerintah sehingga mendorong percepatan di bidang ekonomi.