KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menetapkan peringkat idAA untuk Obligasi milik PT Surya Artha Nusantara Finance (SAN Finance). Obligasi tersebut ialah Obligasi Berkelanjutan IV Tahun 2022 yang memiliki jumlah pokok maksimal Rp 3 triliun. Pada saat yang sama, Pefindo juga telah menegaskan peringkat perusahaan idAA untuk SAN Finance. Prospek untuk peringkat tersebut adalah stabil. Peringkat tersebut mencerminkan kepentingan strategisnya bagi Grup Astra, posisi pasar yang kuat didukung oleh sinergi dengan perusahaan terafiliasi, dan indikator permodalan yang kuat.
Pefindo Beri Peringkat idAA untuk Obligasi SAN Finance
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menetapkan peringkat idAA untuk Obligasi milik PT Surya Artha Nusantara Finance (SAN Finance). Obligasi tersebut ialah Obligasi Berkelanjutan IV Tahun 2022 yang memiliki jumlah pokok maksimal Rp 3 triliun. Pada saat yang sama, Pefindo juga telah menegaskan peringkat perusahaan idAA untuk SAN Finance. Prospek untuk peringkat tersebut adalah stabil. Peringkat tersebut mencerminkan kepentingan strategisnya bagi Grup Astra, posisi pasar yang kuat didukung oleh sinergi dengan perusahaan terafiliasi, dan indikator permodalan yang kuat.