KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menaikkan peringkat (rating) PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) idAA dengan level outlook stabil dari sebelumnya idAA- dengan outlook positif. Pefindo mengatakan, peningkatan peringkat mencerminkan naiknya kinerja keuangan yang berkelanjutan, yang berasal dari EBITDA seiring tingginya permintaan bahan bakar dan bahan kimia dasar dalam jangka pendek hingga menengah. Selain itu, Pefindo menilai adanya pertumbuhan pendapatan yang cepat dari bisnis kawasan Industri yang akan memberikan bantalan yang baik untuk bisnis dan keuangan AKRA. Kawasan industri ini bisa menghasilkan recurring income alias pendapatan berulang yang sebagian dapat mengimbangi volatilitas pendapatan dari segmen distribusi.
Pefindo Mengerek Peringkat Utang AKR Corporindo (AKRA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menaikkan peringkat (rating) PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) idAA dengan level outlook stabil dari sebelumnya idAA- dengan outlook positif. Pefindo mengatakan, peningkatan peringkat mencerminkan naiknya kinerja keuangan yang berkelanjutan, yang berasal dari EBITDA seiring tingginya permintaan bahan bakar dan bahan kimia dasar dalam jangka pendek hingga menengah. Selain itu, Pefindo menilai adanya pertumbuhan pendapatan yang cepat dari bisnis kawasan Industri yang akan memberikan bantalan yang baik untuk bisnis dan keuangan AKRA. Kawasan industri ini bisa menghasilkan recurring income alias pendapatan berulang yang sebagian dapat mengimbangi volatilitas pendapatan dari segmen distribusi.