KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pegadaian menerbitkan Obligasi Berkelanjutan V Pegadaian Tahap IV Tahun 2023 dengan jumlah pokok Rp 2,43 triliun. Sekretaris Perusahaan Pegadaian Yudi Sadono mengatakan, seluruh dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan V Pegadaian Tahap IV setelah dikurangi dengan biaya-biaya emisi akan digunakan untuk tambahan modal kerja kegiatan usaha pembiayaan seluruh produk Perseroan dengan menggunakan skema akad konvensional. Selain itu, Pegadaian juga akan terbitkan Sukuk Mudharabah dengan menawarkan Sukuk Mudharabah Berkelanjutan II Pegadaian Tahap IV Tahun 2023 dengan total dana Rp 235,04 miliar.
Pegadaian akan Gunakan Dana Obligasi dan Sukuk Mudharabah Untuk Modal Kerja
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pegadaian menerbitkan Obligasi Berkelanjutan V Pegadaian Tahap IV Tahun 2023 dengan jumlah pokok Rp 2,43 triliun. Sekretaris Perusahaan Pegadaian Yudi Sadono mengatakan, seluruh dana yang diperoleh dari hasil Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan V Pegadaian Tahap IV setelah dikurangi dengan biaya-biaya emisi akan digunakan untuk tambahan modal kerja kegiatan usaha pembiayaan seluruh produk Perseroan dengan menggunakan skema akad konvensional. Selain itu, Pegadaian juga akan terbitkan Sukuk Mudharabah dengan menawarkan Sukuk Mudharabah Berkelanjutan II Pegadaian Tahap IV Tahun 2023 dengan total dana Rp 235,04 miliar.