KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pegadaian dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) melakukan kerja sama untuk meningkatkan manfaat sinergi Holding Ultra Mikro dengan memberikan penawaran produk unggulan. Produk ini diperuntukkan bagi nasabah BRI Prioritas dan BRI Private. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama oleh Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani dan Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk PT Pegadaian Elvi Rofiqotul Hidayah serta disaksikan pula oleh Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan yang dilaksanakan pada hari Rabu, 21 Juni 2023. BRI dan Pegadaian adalah kolaborasi strategis yang utamanya memasarkan produk dan layanan Pegadaian kepada nasabah prioritas BRI. Pegadaian memiliki produk-produk yang sesuai dengan segmen nasabah prioritas BRI seperti Tabungan Emas, Cicil Emas, Gadai Luxury, Gadai Efek dan G-Lab sehingga bisa lebih dikenali lagi oleh nasabah-nasabah prioritas BRI yang sudah akrab dengan produk-produk investasi dan saham.
Pegadaian dan BRI Bekerja Sama Untuk Menambah Layanan Nasabah Prioritas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pegadaian dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) melakukan kerja sama untuk meningkatkan manfaat sinergi Holding Ultra Mikro dengan memberikan penawaran produk unggulan. Produk ini diperuntukkan bagi nasabah BRI Prioritas dan BRI Private. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama oleh Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani dan Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk PT Pegadaian Elvi Rofiqotul Hidayah serta disaksikan pula oleh Direktur Utama Pegadaian Damar Latri Setiawan yang dilaksanakan pada hari Rabu, 21 Juni 2023. BRI dan Pegadaian adalah kolaborasi strategis yang utamanya memasarkan produk dan layanan Pegadaian kepada nasabah prioritas BRI. Pegadaian memiliki produk-produk yang sesuai dengan segmen nasabah prioritas BRI seperti Tabungan Emas, Cicil Emas, Gadai Luxury, Gadai Efek dan G-Lab sehingga bisa lebih dikenali lagi oleh nasabah-nasabah prioritas BRI yang sudah akrab dengan produk-produk investasi dan saham.