Pegadaian Prediksi Harga Emas Tembus Rp 1,5 Juta Per Gram



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pegadaian memprediksi harga emas akan menyentuh Rp 1,5 juta per gram pada tahun 2024.

Senior Vice President Innovation Center PT Pegadaian, Ferry Hariawan mengungkapkan proyeksi itu berdasarkan rangkuman dari sejumlah analis keuangan yang memprediksi harga emas tembus Rp 1,5 juta per gram. 

"Dari berbagai analis investasi terus dirangkum ada prediksi sampai harga Rp 1,5 juta. Ya, tahun ini," kata Ferry usai acara Media Gathering CIMB Niaga, Jakarta, Selasa (6/8).


Di samping itu, menurutnya ada sejumlah sentimen yang menguatkan proyeksi kenaikan harga emas ini. Misalnya prediksi Bank Sentral Amerika Serikat, The Fed yang diprediksi akan menurunkan suku bunga dalam tiga tahapan. 

Baca Juga: Selama Semester I Penjualan Emas Pegadaian Tembus 8,3 Juta Ton

"Nah dengan penurunan suku bunga itu orang beralih untuk ke safe haven emas tadi," jelasnya.

Selain itu, lanjut Ferry, sentimen lainnya adalah kondisi geopolitik yang belum menentu. Ia menjelaskan setelah pemilihan presiden di semester I lalu, Indonesia akan melaksanakan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di semester II sehingga sentimen ini kemungkin membuat harga emas melonjak. Ditambah lagi kondisi geopolitik global, terutama Amerika yang tidak stabil. 

Untuk diketahui, sepanjang semester I tahun ini Pegadaian telah menjual emas hingga 8,3 juta ton. Jumlah tersebut meningkat dari capaian tahun lalu yang hanya mencapai 7,4 ton. 

Pegadaian juga mencatat jumlah penabung hingga Juni 2024 mencapai 3,1 juta orang yang berasal dari berbagai kanal distribusi seperti e-commerce dan perbankan.

Selanjutnya: Neuralink Milik Elon Musk Berhasil Tanamkan Chip ke Otak, Begini Cara Kerjanya

Menarik Dibaca: 25 Twibbon HUT RI ke 79 Tahun untuk Dijadikan Foto Profil di Medsos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih