KONTAN.CO.ID - Orang nomor dua dalam tubuh militer China, Zhang Youxia, pada hari Senin (30/10) menyampaikan janjinya untuk membangun hubungan militer dengan AS meskipun ada banyak perbedaan di antara kedua negara. Zhang yang menjabat wakil ketua Komisi Militer Pusat China mengatakan, militer China juga harus memperdalam kerja sama dengan militer Rusia. "Kami akan memperdalam kerja sama strategis dan koordinasi dengan Rusia, dan berdasarkan rasa saling menghormati, hidup berdampingan secara damai, dan kerja sama yang saling menguntungkan, mengembangkan hubungan militer dengan AS," kata Zhang dalam pidatonya di Forum Xiangshan Beijing, dikutip Reuters.
Pejabat Militer China Berjanji Akan Mengembangkan Hubungan Militer dengan AS
KONTAN.CO.ID - Orang nomor dua dalam tubuh militer China, Zhang Youxia, pada hari Senin (30/10) menyampaikan janjinya untuk membangun hubungan militer dengan AS meskipun ada banyak perbedaan di antara kedua negara. Zhang yang menjabat wakil ketua Komisi Militer Pusat China mengatakan, militer China juga harus memperdalam kerja sama dengan militer Rusia. "Kami akan memperdalam kerja sama strategis dan koordinasi dengan Rusia, dan berdasarkan rasa saling menghormati, hidup berdampingan secara damai, dan kerja sama yang saling menguntungkan, mengembangkan hubungan militer dengan AS," kata Zhang dalam pidatonya di Forum Xiangshan Beijing, dikutip Reuters.