Pejabat tinggi AS dan China adakan pembicaraan ekonomi, ini yang dibahas



KONTAN.CO.ID -  WASHINGTON. Wakil Perdana Menteri China Liu He bertukar pandangan dengan Menteri Keuangan AS Janet Yellen tentang masalah "keprihatinan" bersama, dalam pertemuan secara virtual.

Pembicaraan itu merupakan pertemuan pejabat tinggi ekonomi dan perdagangan China dan AS pertama di bawah kepemimpinan Joe Biden.

Liu, yang telah memimpin negosiasi perdagangan China dalam pembicaraan perdagangan China-AS sejak mantan Presiden AS Donald Trump melakukan perang dagang dengan Beijing, mengadakan pertukaran "terus terang" yang sama dengan Perwakilan Dagang AS Katherine Tai pada 26 Mei lalu.


Pembicaraan tingkat tinggi antara AS dan China tentang perdagangan dan ekonomi tersebut terjadi di tengah aksi pemerintah AS mengkritik Beijing atas pelanggaran hak asasi manusia dan AS berupaya menggalang negara-negara kaya lainnya merapatkan barisan melawan China.

Baca Juga: Joe Biden dongkrak anggaran pertahanan AS untuk melawan China dan Rusia

"Menteri Keuangan Yellen membahas rencana pemerintahan Biden-Harris untuk mendukung pemulihan ekonomi yang kuat dan pentingnya bekerja sama di bidang-bidang yang menjadi kepentingan AS, sementara pada saat yang sama terus terang menangani masalah yang menjadi perhatian," kata Departemen Keuangan AS dalam sebuah singkat. 

Dalam panggilan video Liu dengan Yellen pada hari Rabu, kedua belah pihak melakukan pertukaran ekstensif mengenai situasi ekonomi makro dan kerja sama bilateral dan multilateral, kantor berita resmi Xinhua melaporkan.

"Kedua belah pihak percaya bahwa hubungan ekonomi China-AS sangat penting," kata Xinhua.

Mereka juga "secara terbuka bertukar pandangan tentang masalah yang menjadi perhatian bersama, dan menyatakan kesediaan untuk menjaga komunikasi." Namun tidak ada rincian yang diberikan tentang masalah yang dibahas.

Selanjutnya: China dilaporkan sedang menyiapkan seri helikopter siluman baru

Editor: Noverius Laoli