Pekan depan, Jokowi kunjungi 20 pengusaha Korsel



JAKARTA. Presiden Joko Widodo akan melakukan kunjungan ke Korea Selatan pada 15-18 Mei mendatang. Rencananya, dalam lawatan kenegaraan tersebut, Jokowi akan bertolak dari Denpasar, Bali.

Retno Marsudi, Menteri Luar Negeri mengatakan, Korea selatan merupakan salah satu mitra utama Indonesia di bidang perdagangan, investasi, dan juga pariwisata. "Selain melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Park Geuihye, presiden juga akan melakukan pertemuan bisnis," katanya usai mengikuti rapat terbatas di Kantor Kepresidenan, Selasa (10/5).

Nah, untuk agenda bisnis, rencananya Jokowi akan mengikuti pertemuan dalam forum bisnis dan one on one. Retno bilang, Presiden juga akan menggelar pertemuan khusus dengan sekitar 20 pengusaha terbesar yang ada di Negeri Gingseng ini.


Sayang, Retno tidak mau merinci daftar 20 perusahaan yang akan bertemu Jokowi. "Belum dapat daftarnya, tapi itu adalah perusahaan-perusahaan yang sangat besar," ujar dia.

Ia hanya bilang, sebagian besar perusahaan yang bakal berjumpa dengan Presiden merupakan perusahaan yang telah menanamkan investasi dan akan menambah investasi lagi. Sedangkan, sisanya merupakan pengusaha yang bakal berinvestasi di Indonesia.

Retno juga belum mau membicarakan target masuknya investasi dari hasil kunjungan ke Korea Selatan tersebut. "Korsel akan dijadikan mitra Indonesia untuk akselerasi industrialisasi," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini