JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rencananya akan memeriksa Menteri Dalam Negeri Mardiyanto pada pekan depan. Mardiyanto akan dipanggil sebagai saksi dalam kasus pengadaan alat berat dan mobil pemadam kebakaran (kasus damkar) yang terjadi tahun 2003-2004 silam. Demikian disampaikan oleh Juru Bicara KPK Johan Budi S P, (14/7). Mardiyanto akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Mantan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Departemen Dalam Negeri Oentarto Sindhung Muwardi. "Mardiyanto akan diperiksa terkait penerbitan radiogram untuk kasus damkar pusat," katanya. Johan mengatakan, surat pemanggilan sudah dilayangkan kepada yang bersangkutan. Realisasi pemeriksaan sendiri diagendakan pekan depan. "Dijadwalkan tanggal 22 Juli besok," kata Johan.
Pekan Depan, KPK Akan Periksa Mendagri
JAKARTA. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) rencananya akan memeriksa Menteri Dalam Negeri Mardiyanto pada pekan depan. Mardiyanto akan dipanggil sebagai saksi dalam kasus pengadaan alat berat dan mobil pemadam kebakaran (kasus damkar) yang terjadi tahun 2003-2004 silam. Demikian disampaikan oleh Juru Bicara KPK Johan Budi S P, (14/7). Mardiyanto akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Mantan Direktur Jenderal Otonomi Daerah Departemen Dalam Negeri Oentarto Sindhung Muwardi. "Mardiyanto akan diperiksa terkait penerbitan radiogram untuk kasus damkar pusat," katanya. Johan mengatakan, surat pemanggilan sudah dilayangkan kepada yang bersangkutan. Realisasi pemeriksaan sendiri diagendakan pekan depan. "Dijadwalkan tanggal 22 Juli besok," kata Johan.