KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelabuhan Indonesia II (persero) atau IPC kembali meluncurkan anak perusahaan baru yang bergerak khusus di bidang investasi dan pengelolaan keuangan. Perusahaan tersebut bernama PT Pelabuhan Indonesia Investama (PII). Elvyn G. Masassya, Direktur Utama IPC mengatakan, berdirinya PII didasari oleh bagaimana agar IPC bisa mengelola keuangan secara lebih profesional. "Dengan pemikiran seperti itu, kami melahirkan perusahaan PT Pelabuhan Indonesia Investama untuk optimalisasi pengelolaan keuangan di IPC grup dari sisi aset maupun liabilitas," ujarnya, Senin (11/12).
Pelindo II bentuk perusahaan investasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelabuhan Indonesia II (persero) atau IPC kembali meluncurkan anak perusahaan baru yang bergerak khusus di bidang investasi dan pengelolaan keuangan. Perusahaan tersebut bernama PT Pelabuhan Indonesia Investama (PII). Elvyn G. Masassya, Direktur Utama IPC mengatakan, berdirinya PII didasari oleh bagaimana agar IPC bisa mengelola keuangan secara lebih profesional. "Dengan pemikiran seperti itu, kami melahirkan perusahaan PT Pelabuhan Indonesia Investama untuk optimalisasi pengelolaan keuangan di IPC grup dari sisi aset maupun liabilitas," ujarnya, Senin (11/12).