KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga crude palm oil (CPO) menunjukan tren yang positif memasuki paruh kedua tahun 2019. Pemberitaan Kontan.co.id (01/10) sebelumnya, harga CPO diketahui cenderung mengalami penguatan sebesar 3,1% untuk pada periode 28 Juni hingga 30 September untuk kontrak bulan Desember 2019. Hal ini selanjutnya diikuti oleh sikap optimis di kalangan pelaku industri CPO. Direktur PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk, Nicholas Justin Whittle misalnya menjelaskan bahwa menurunnya produksi CPO yang diakibatkan pada musim kemarau di triwulan kedua akan berdampak positif terhadap tren harga CPO di semester II 2019. Pasalnya, hal ini dibarengi oleh kenaikan permintaan CPO di pasar sehingga berpotensi mendorong tren harga CPO yang positif hingga tahun depan. “Sejak pertengahan tahun, ada permintaan yang positif di pasar CPO, terutama dari dari Cina,” jelas Nicholas saat ditemui usai RUPS pada Selasa (29/10).
Pelaku industri sawit optimis harga CPO memiliki tren positif
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga crude palm oil (CPO) menunjukan tren yang positif memasuki paruh kedua tahun 2019. Pemberitaan Kontan.co.id (01/10) sebelumnya, harga CPO diketahui cenderung mengalami penguatan sebesar 3,1% untuk pada periode 28 Juni hingga 30 September untuk kontrak bulan Desember 2019. Hal ini selanjutnya diikuti oleh sikap optimis di kalangan pelaku industri CPO. Direktur PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk, Nicholas Justin Whittle misalnya menjelaskan bahwa menurunnya produksi CPO yang diakibatkan pada musim kemarau di triwulan kedua akan berdampak positif terhadap tren harga CPO di semester II 2019. Pasalnya, hal ini dibarengi oleh kenaikan permintaan CPO di pasar sehingga berpotensi mendorong tren harga CPO yang positif hingga tahun depan. “Sejak pertengahan tahun, ada permintaan yang positif di pasar CPO, terutama dari dari Cina,” jelas Nicholas saat ditemui usai RUPS pada Selasa (29/10).