KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelaku usaha di industri produk tembakau alternatif menyambut baik wacana pengembangan diversifikasi produk tembakau melalui proses ekstraksi yang dapat meningkatkan nilai tambah tanaman tersebut. Ketua Umum Asosiasi Personal Vaporizer Indonesia Aryo Andrianto mengatakan, salah satu produk turunan tembakau yang dihasilkan melalui proses ekstraksi tanaman tembakau adalah nikotin cair yang diperlukan pelaku industri rokok elektrik sebagai bahan baku pembuatan cairan rokok elektrik atau liquid vape. Meskipun saat ini mayoritas bahan baku untuk cairan rokok elektrik ini masih didatangkan dari luar negeri, namun tidak menutup kemungkinan dikemudian hari para pelaku industri dapat mengandalkan pasokan bahan baku ini dari dalam negeri.
Pelaku usaha sambut baik potensi diversifikasi produk tembakau dengan proses ekstrasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelaku usaha di industri produk tembakau alternatif menyambut baik wacana pengembangan diversifikasi produk tembakau melalui proses ekstraksi yang dapat meningkatkan nilai tambah tanaman tersebut. Ketua Umum Asosiasi Personal Vaporizer Indonesia Aryo Andrianto mengatakan, salah satu produk turunan tembakau yang dihasilkan melalui proses ekstraksi tanaman tembakau adalah nikotin cair yang diperlukan pelaku industri rokok elektrik sebagai bahan baku pembuatan cairan rokok elektrik atau liquid vape. Meskipun saat ini mayoritas bahan baku untuk cairan rokok elektrik ini masih didatangkan dari luar negeri, namun tidak menutup kemungkinan dikemudian hari para pelaku industri dapat mengandalkan pasokan bahan baku ini dari dalam negeri.