JAKARTA. Tim gabungan dari kepolisian Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Selatan menurunkan ribuan personel untuk mengamankan kondisi di gedung Dewan Perwakilan Rakyat, Senayan. Pengamanan ini berkaitan dengan dilaksanakannya prosesi pelantikan anggota DPRD. "Kita kerahkan 4.300 personel dari Polda dan Polres Jaksel," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, Rabu (1/10/2014). Selain mengerahkan ribuan polisi, pengamanan di DPR juga akan diberlakukan seperti pengamanan putusan MK beberapa waktu lalu, yakni sistem pengamanan empat ring.
Pelantikan DPR, polisi kerahkan 4.300 personel
JAKARTA. Tim gabungan dari kepolisian Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Selatan menurunkan ribuan personel untuk mengamankan kondisi di gedung Dewan Perwakilan Rakyat, Senayan. Pengamanan ini berkaitan dengan dilaksanakannya prosesi pelantikan anggota DPRD. "Kita kerahkan 4.300 personel dari Polda dan Polres Jaksel," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, Rabu (1/10/2014). Selain mengerahkan ribuan polisi, pengamanan di DPR juga akan diberlakukan seperti pengamanan putusan MK beberapa waktu lalu, yakni sistem pengamanan empat ring.