JAKARTA. Penawaran saham perdana masih menjadi pilihan emiten mencari pendanaan. Salah satunya adalah PT Pelayaran Nasional Bina Buana Raya. Perusahaan pelayaran ini menawarkan 600 juta saham di harga Rp 195 - Rp 250 per saham. Artinya 24,3% saham yang ditempatkan akan menghasilkan dana segar Rp 117 miliar - Rp 150 miliar. Dana hasil initial public offering (IPO), sekitar 42% akan digunakan membeli dua unit kapal penunjang kegiatan lepas pantai (AHTS). Sebanyak 51% digunakan membayar pokok dan bunga obligasi konversi dan redeemable exchangeable preference shares issued BBR Shipping Pte Ltd. Sisanya 7%, mereka gunakan sebagai modal kerja, seperti biaya pemeliharaan kapal dan perizinan kapal baru. Penawaran saham perdana Bina Buana akan dilakukan pada 5-14 Desember. Penawaran umum pada 27 Desember 2012 - 3 Januari 2013. Penjatahan pada 7 Januari dan pencatatan pada 9 Januari 2013. Penjamin emisi IPO Bina Buana adalah PT OSK Nusadana Securities.
Pelayaran Bina Buana dan Pos Indonesia masuk bursa
JAKARTA. Penawaran saham perdana masih menjadi pilihan emiten mencari pendanaan. Salah satunya adalah PT Pelayaran Nasional Bina Buana Raya. Perusahaan pelayaran ini menawarkan 600 juta saham di harga Rp 195 - Rp 250 per saham. Artinya 24,3% saham yang ditempatkan akan menghasilkan dana segar Rp 117 miliar - Rp 150 miliar. Dana hasil initial public offering (IPO), sekitar 42% akan digunakan membeli dua unit kapal penunjang kegiatan lepas pantai (AHTS). Sebanyak 51% digunakan membayar pokok dan bunga obligasi konversi dan redeemable exchangeable preference shares issued BBR Shipping Pte Ltd. Sisanya 7%, mereka gunakan sebagai modal kerja, seperti biaya pemeliharaan kapal dan perizinan kapal baru. Penawaran saham perdana Bina Buana akan dilakukan pada 5-14 Desember. Penawaran umum pada 27 Desember 2012 - 3 Januari 2013. Penjatahan pada 7 Januari dan pencatatan pada 9 Januari 2013. Penjamin emisi IPO Bina Buana adalah PT OSK Nusadana Securities.