JAKARTA. Pelemahan rupiah terhadap dollar Amerika Serikat menjadi bandul pemberat kinerja emiten. Sejak awal tahun ini hingga kemarin, rupiah sudah terpangkas 9,74%. Hal ini bakal menekan kinerja keuangan sejumlah emiten di Bursa Efek Indonesia. Suria Dharma, Head of Research Buana Capital, menilai pelemahan rupiah otomatis berdampak negatif terhadap emiten yang memiliki utang dalam dollar AS, seperti PT Alam Sutra Realty Tbk (ASRI). Meski demikian, emiten ini sudah melakukan hedging. Emiten yang sangat tergantung pada bahan baku impor juga ikut terpapar pelemahan rupiah. Kondisi ini dialami emiten farmasi dan emiten sektor pakan ternak dan peternakan. Terpaparnya rupiah juga menekan sektor perbankan.
Pelemahan rupiah menambah beban emiten
JAKARTA. Pelemahan rupiah terhadap dollar Amerika Serikat menjadi bandul pemberat kinerja emiten. Sejak awal tahun ini hingga kemarin, rupiah sudah terpangkas 9,74%. Hal ini bakal menekan kinerja keuangan sejumlah emiten di Bursa Efek Indonesia. Suria Dharma, Head of Research Buana Capital, menilai pelemahan rupiah otomatis berdampak negatif terhadap emiten yang memiliki utang dalam dollar AS, seperti PT Alam Sutra Realty Tbk (ASRI). Meski demikian, emiten ini sudah melakukan hedging. Emiten yang sangat tergantung pada bahan baku impor juga ikut terpapar pelemahan rupiah. Kondisi ini dialami emiten farmasi dan emiten sektor pakan ternak dan peternakan. Terpaparnya rupiah juga menekan sektor perbankan.