KONTAN.CO.ID - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan melakukan peletakan batu pertama revitalisasi Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur pada Rabu, (31/1). Mendag Zulkifli Hasan meyakini, pembangunan Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo akan mengembangkan potensi wisata dan meningkatkan perekonomian Jawa Timur, khususnya Kabupaten Pasuruan. Hadir pada kegiatan ini, yaitu Pj. Bupati Pasuruan Andriyanto. Turut mendampingi Mendag Zulkifli Hasan, yakni Plt. Sekretaris Jenderal Kemendag Suhanto dan Staf Khusus Mendag Bidang Hubungan Antarlembaga Syailendra. "Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo ini menunjang pengembangan tujuan wisata Kabupaten Pasuruan pada khususnya dan Jawa Timur pada umumnya. Mohon doa dan dukungannya agar Pasar Wisata Cheng Hoo bisa selesai pada September 2024 dan memberikan dampak yang baik pada Kabupaten Pasuruan serta seluruh masyarakat," ujar Mendag Zulkifli Hasan dalam sambutannya.
Peletakan Batu Pertama Pasar Cheng Hoo, Mendag: Majukan Perekonomian di Jatim
KONTAN.CO.ID - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan melakukan peletakan batu pertama revitalisasi Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur pada Rabu, (31/1). Mendag Zulkifli Hasan meyakini, pembangunan Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo akan mengembangkan potensi wisata dan meningkatkan perekonomian Jawa Timur, khususnya Kabupaten Pasuruan. Hadir pada kegiatan ini, yaitu Pj. Bupati Pasuruan Andriyanto. Turut mendampingi Mendag Zulkifli Hasan, yakni Plt. Sekretaris Jenderal Kemendag Suhanto dan Staf Khusus Mendag Bidang Hubungan Antarlembaga Syailendra. "Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo ini menunjang pengembangan tujuan wisata Kabupaten Pasuruan pada khususnya dan Jawa Timur pada umumnya. Mohon doa dan dukungannya agar Pasar Wisata Cheng Hoo bisa selesai pada September 2024 dan memberikan dampak yang baik pada Kabupaten Pasuruan serta seluruh masyarakat," ujar Mendag Zulkifli Hasan dalam sambutannya.
TAG: