JAKARTA. Sembari mengerjakan pembangunan pelabuhan Kalibaru, PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II kini mulai mempersiapkan pembangunan akses jalan menuju calon pelabuhan baru ini. Target perusahaan ini, kelak saat Kalibaru rampung dibangun, akses jalan ini juga sudah siap untuk digunakan. Pelindo II memperkirakan pembangunan akses jalan ini membutuhkan lahan delapan hektare (ha). Pembebasan lahan akan dilakukan dalam dua tahap. Pertama, Pelindo II akan membebaskan lahan tiga ha. Lantas di tahap kedua baru membebaskan lima ha. Namun, perusahaan pengelola pelabuhan plat merah ini mengaku baru bisa membeberkan anggaran pembangunan akses jalan ini. Mereka menunggu laporan dari tim yang khusus yang bertugas menghitung. "Kami sedang melakukan penghitungan dan pengurangan," terang Dani Rusli, Direktur PT Pengembangan Pelabuhan Indonesia, Senin (14/7).
Pelindo II mulai bangun akses jalan ke Kalibaru
JAKARTA. Sembari mengerjakan pembangunan pelabuhan Kalibaru, PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II kini mulai mempersiapkan pembangunan akses jalan menuju calon pelabuhan baru ini. Target perusahaan ini, kelak saat Kalibaru rampung dibangun, akses jalan ini juga sudah siap untuk digunakan. Pelindo II memperkirakan pembangunan akses jalan ini membutuhkan lahan delapan hektare (ha). Pembebasan lahan akan dilakukan dalam dua tahap. Pertama, Pelindo II akan membebaskan lahan tiga ha. Lantas di tahap kedua baru membebaskan lima ha. Namun, perusahaan pengelola pelabuhan plat merah ini mengaku baru bisa membeberkan anggaran pembangunan akses jalan ini. Mereka menunggu laporan dari tim yang khusus yang bertugas menghitung. "Kami sedang melakukan penghitungan dan pengurangan," terang Dani Rusli, Direktur PT Pengembangan Pelabuhan Indonesia, Senin (14/7).