KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelabuhan Indonesia IV (persero) atau Pelindo IV bakal mengeluarkan obligasi Rp 5 triliun untuk pembiayaan percepatan pembangunan Makassar New Port (MNP). Hal ini merespon permintaan Menteri BUMN, Rini Soemarno agar MNP dipercepat pembangunannya. Doso Agung, Direktur Utama Pelindo IV menyampaikan, saat kunjungan Menteri BUMN, kemajuan MNP sudah mencapai 58%. MNP diminta perkembangannya dipercepat karena itu merupakan salah satu proyek strategis di Indonesia timur. Asal tahu saja, tahun lalu Pelindo IV tercatat mengalami pertumbuhan volume perdagangan melalui petikemas mencapai 1,9 juta TEU's atau meningkat 4,2% dibandingkan tahun sebelumnya. Khusus untuk Terminal Petikemas Makassar sudah kewalahan menangani volume petikemas yang ada.
Pelindo IV akan terbitkan obligasi Rp 5 triliun bangun Makassar New Port
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelabuhan Indonesia IV (persero) atau Pelindo IV bakal mengeluarkan obligasi Rp 5 triliun untuk pembiayaan percepatan pembangunan Makassar New Port (MNP). Hal ini merespon permintaan Menteri BUMN, Rini Soemarno agar MNP dipercepat pembangunannya. Doso Agung, Direktur Utama Pelindo IV menyampaikan, saat kunjungan Menteri BUMN, kemajuan MNP sudah mencapai 58%. MNP diminta perkembangannya dipercepat karena itu merupakan salah satu proyek strategis di Indonesia timur. Asal tahu saja, tahun lalu Pelindo IV tercatat mengalami pertumbuhan volume perdagangan melalui petikemas mencapai 1,9 juta TEU's atau meningkat 4,2% dibandingkan tahun sebelumnya. Khusus untuk Terminal Petikemas Makassar sudah kewalahan menangani volume petikemas yang ada.