KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni memprediksi adanya kenaikan jumlah penumpang angkutan kapal laut yang cukup signifikan untuk periode libur natal dan tahun baru (Nataru) 2024. Corporate Secretary Pelni Evan Eryanto menyampaikan, pihaknya memperkirakan jumlah penumpang kapal akan tumbuh 17% menjadi 598.276 orang pada periode Nataru Pelni dari 11 Desember 2023 sampai 8 Januari 2024, dibandingkan realisasi jumlah penumpang kapal pada Nataru tahun sebelumnya sebanyak 510.792 orang. "Prediksi rute terpadat antara lain Batam-Medan, Medan-Batam, Bau Bau-Makassar, dan Makassar-Surabaya," ujar dia, Senin (4/12).
Pelni Prediksi Jumlah Penumpang Kapal Naik 17% Saat Periode Nataru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni memprediksi adanya kenaikan jumlah penumpang angkutan kapal laut yang cukup signifikan untuk periode libur natal dan tahun baru (Nataru) 2024. Corporate Secretary Pelni Evan Eryanto menyampaikan, pihaknya memperkirakan jumlah penumpang kapal akan tumbuh 17% menjadi 598.276 orang pada periode Nataru Pelni dari 11 Desember 2023 sampai 8 Januari 2024, dibandingkan realisasi jumlah penumpang kapal pada Nataru tahun sebelumnya sebanyak 510.792 orang. "Prediksi rute terpadat antara lain Batam-Medan, Medan-Batam, Bau Bau-Makassar, dan Makassar-Surabaya," ujar dia, Senin (4/12).