Semut merupakan salah satu jenis serangga yang dapat ditemukan di mana saja. Serangga kecil yang seringkali luput dari perhatian kita ini ternyata memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. Memang tidak semua semut mengandung khasiat kesehatan. Salah satu jenis semut yang diyakini bermanfaat bagi kesehatan manusia adalah semut Jepang. Bagi kebanyakan orang Indonesia, mungkin saja baru pertama kali mendengar tentang semut jepang. Sebenarnya, binatang ini bukan jenis semut, tetapi spesies kumbang atau bahasa latinnya adalah Tenebrio. "Masuk kelompok kumbang terlihat dari badannya yang keras dan memiliki sayap," ujar Muhammad Agus Sholeh, salah seorang pembiak semut jepang asal Mojokerto, Jawa Timur.
Peluang beternak semut Jepang menjanjikan (1)
Semut merupakan salah satu jenis serangga yang dapat ditemukan di mana saja. Serangga kecil yang seringkali luput dari perhatian kita ini ternyata memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh manusia. Memang tidak semua semut mengandung khasiat kesehatan. Salah satu jenis semut yang diyakini bermanfaat bagi kesehatan manusia adalah semut Jepang. Bagi kebanyakan orang Indonesia, mungkin saja baru pertama kali mendengar tentang semut jepang. Sebenarnya, binatang ini bukan jenis semut, tetapi spesies kumbang atau bahasa latinnya adalah Tenebrio. "Masuk kelompok kumbang terlihat dari badannya yang keras dan memiliki sayap," ujar Muhammad Agus Sholeh, salah seorang pembiak semut jepang asal Mojokerto, Jawa Timur.