Peluang jos dari kemitraan camilan gandos



Bagi Anda yang berminat menjalankan usaha camilan gandos, ada tawaran kemitraan dari George Gandos di Kudus, Jawa Tengah. Mitra ditargetkan meraup omzet Rp 7,2 juta per bulan dan balik modal hingga empat bulan.

Dalam beberapa tahun terakhir, sistem kemitraan menjadi pilihan favorit bagi para pelaku usaha kuliner di Indonesia untuk mengembangkan bisnisnya. Tak terkecuali kemitraan usaha makanan khas tradisional sejumlah daerah.

Salah satunya Kapten Ari asal Kudus, Jawa Tengah. Pria yang akrab disapa Ari ini menawarkan kemitraan usaha gandos dengan bendera George Gandos.


Gandos adalah camilan khas masyarakat Jawa Tengah yang terbuat dari bahan dasar kelapa dan tepung beras. Gandos dibuat di dalam cetakan loyang dengan api panas di bawahnya, mirip kue pancong.

Ari mendirikan George Gandos pada pertengahan 2015 dan langsung menawarkan kemitraan. Saat ini, George Gandos memiliki dua gerai yang berada di Kudus dan Kediri. Kedua gerai itu milik kantor pusat dan belum punya mitra. “Kami baru sebatas penjajakan dengan calon mitra,” kata Ari.

Ari bilang, bagi calon mitra yang tertarik bergabung, George Gandos menawarkan dua paket investasi yang dibayar dalam bentuk dinar emas. Pertama, paket Cleopatra senilai empat dinar emas (Rp 8 juta). Kedua, paket Pharaoh senilai enam dinar emas (Rp 12 juta).

Dari kedua paket investasi itu, mitra akan dapat fasilitas gerobak, VCD training, SOP, bahan baku awal tepung, bumbu topping untuk 300 bungkus dan kemasan. Selain itu, mitra juga dapat peralatan masak lengkap, seragam karyawan, marketing kits (banner dan brosur), dan gratis promo di sosial media.

Dalam kerjasama ini, mitra tidak dipungut royalty fee maupun franchise fee. Mitra hanya diwajibkan membeli bahan baku dari pusat.

Ari mengklaim, keunggulan kemitraan George Gandos adalah menawarkan makanan tradisional khas masyarakat Jawa kepada seluruh pelanggan di Indonesia dan wisatawan mancanegara. Bisnis camilan gandos juga tidak banyak pesaingnya.

George Gandos menyajikan 10 varian rasa gandos, yakni keju, pizza, barbeque, sapi panggang, dan pedas dengan tingkatan level. Semua varian rasa itu dibanderol Rp 4.000 per bungkus isi 10 gandos.

Menurut Ari, satu gerai George Gandos bisa meraup omzet sekitar Rp 7,2 juta per bulan. Omzet itu bisa diraup mitra jika mampu menjual 60 bungkus gandos per hari. Dus, mitra diperkirakan bisa balik modal dalam waktu tiga bulan hingga empat bulan.            

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Adi