KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mendukung percepatan penggunaan kendaraan listrik, beberapa pemain pun mulai masuk ke segmen kendaraan listrik. Peluang pun terbuka dimana jumlah pemain yang masuk ke segmen ini masih sedikit. Terbaru, ada BRI Finance yang menggandeng PT Smoot Motor Indonesia (Smoot) untuk memperluas pasar pembiayaan sepeda motor listrik. Tak tanggung-tanggung, perusahaan pun menawarkan uang muka 0% untuk karyawan BRI Group dan 10% bagi nasabah dan debitur BRI Group bagi pembelian motor listrik Smoot. Meskipun demikian, Direktur Utama BRI Finance Azizatun Azhimah mengatakan bahwa pihaknya belum menargetkan banyak dari pembiayaan segmen motor listrik ini. Setidaknya, pembiayaan ini diharapkan bisa turut mendukung target pembiayaan konsumer perusahaan mencapai Rp 4,1 triliun, yang hingga Mei telah mencapai Rp 2 triliun.
Peluang Mulai Terbuka, Multifinance Garap Segmen Kendaraan Listrik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mendukung percepatan penggunaan kendaraan listrik, beberapa pemain pun mulai masuk ke segmen kendaraan listrik. Peluang pun terbuka dimana jumlah pemain yang masuk ke segmen ini masih sedikit. Terbaru, ada BRI Finance yang menggandeng PT Smoot Motor Indonesia (Smoot) untuk memperluas pasar pembiayaan sepeda motor listrik. Tak tanggung-tanggung, perusahaan pun menawarkan uang muka 0% untuk karyawan BRI Group dan 10% bagi nasabah dan debitur BRI Group bagi pembelian motor listrik Smoot. Meskipun demikian, Direktur Utama BRI Finance Azizatun Azhimah mengatakan bahwa pihaknya belum menargetkan banyak dari pembiayaan segmen motor listrik ini. Setidaknya, pembiayaan ini diharapkan bisa turut mendukung target pembiayaan konsumer perusahaan mencapai Rp 4,1 triliun, yang hingga Mei telah mencapai Rp 2 triliun.