JAKARTA. Kiat Bank Indonesia (BI) untuk memasukkan dana devisa hasil ekspor (DHE) ke perbankan devisa dalam negeri, tampaknya berhasil. Pada November 2013 lalu, DHE yang masuk sudah mencapai 87% dari total ekspor per bulan. Direktur Eksekutif Departemen Statistik BI Hendy Sulistiowati mengatakan, pada November 2013, dana DHE yang masuk mencapai US$ 10,9 miliar. "Naik sekitar 1% dibanding Oktober 2013," ujar Hendy, Rabu (22/1). Nilai ekspor Indonesia per bulannya sendiri berkisar antara US$ 15 miliar-US$ 18 miliar. Semakin tingginya DHE yang masuk tentu akan berdampak positif bagi kondisi perekonomian. Pundi-pundi cadangan devisa (cadev) pun bertambah. Sebelumnya, Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan dan Kepatuhan Laporan BI Wiwiek Sisto Widayat menjelaskan kalau ingin meningkatkan DHE menjadi 90%-92% dari total ekspor per bulannya. Maka dari itu, BI akan melakukan langkah pengoptimalan. Pertama, sosialisasi. BI akan meningkatkan sosialisasi kepada eksportir dan tangan-tangan eksportir di seluruh Indonesia. Kedua, koordinasi. Koordinasi dengan pemerintah ataupun kementerian/lembaga terkait akan terus dilakukan BI. Terutama Kementerian Energi dan Sumber Daya Alam (ESDM).Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Pemasukan dana hasil ekspor terus meningkat
JAKARTA. Kiat Bank Indonesia (BI) untuk memasukkan dana devisa hasil ekspor (DHE) ke perbankan devisa dalam negeri, tampaknya berhasil. Pada November 2013 lalu, DHE yang masuk sudah mencapai 87% dari total ekspor per bulan. Direktur Eksekutif Departemen Statistik BI Hendy Sulistiowati mengatakan, pada November 2013, dana DHE yang masuk mencapai US$ 10,9 miliar. "Naik sekitar 1% dibanding Oktober 2013," ujar Hendy, Rabu (22/1). Nilai ekspor Indonesia per bulannya sendiri berkisar antara US$ 15 miliar-US$ 18 miliar. Semakin tingginya DHE yang masuk tentu akan berdampak positif bagi kondisi perekonomian. Pundi-pundi cadangan devisa (cadev) pun bertambah. Sebelumnya, Direktur Eksekutif Departemen Pengelolaan dan Kepatuhan Laporan BI Wiwiek Sisto Widayat menjelaskan kalau ingin meningkatkan DHE menjadi 90%-92% dari total ekspor per bulannya. Maka dari itu, BI akan melakukan langkah pengoptimalan. Pertama, sosialisasi. BI akan meningkatkan sosialisasi kepada eksportir dan tangan-tangan eksportir di seluruh Indonesia. Kedua, koordinasi. Koordinasi dengan pemerintah ataupun kementerian/lembaga terkait akan terus dilakukan BI. Terutama Kementerian Energi dan Sumber Daya Alam (ESDM).Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News