JAKARTA. Kasus pembakaran hutan yang terjadi pada beberapa bulan kemarin telah menimbulkan dampak besar. Salah satunya, ke pertumbuhan ekonomi. Berdasarkan perhitungan Kementerian Politik Hukum dan HAM, pembakaran hutan tersebut telah menggerus pertumbuhan ekonomi pada kuartal III sebesar 0,1%- 0,2%. Luhut Pandjaitan, Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan mengatakan, besarnya tingkat kerugian tersebut diakibatkan oleh lumpuhnya kegiatan ekonomi di beberapa wilayah terdampak asap selama pembakaran hutan terjadi. "Salah satu yang terlihat jelas adalah berhentinya kegiatan ekonomi akibat tutupnya bandara, itu besar dampaknya," kata Luhut kepada Kontan Senin (30/11).
Pembakaran hutan gerus pertumbuhan ekonomi 0,2%
JAKARTA. Kasus pembakaran hutan yang terjadi pada beberapa bulan kemarin telah menimbulkan dampak besar. Salah satunya, ke pertumbuhan ekonomi. Berdasarkan perhitungan Kementerian Politik Hukum dan HAM, pembakaran hutan tersebut telah menggerus pertumbuhan ekonomi pada kuartal III sebesar 0,1%- 0,2%. Luhut Pandjaitan, Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan mengatakan, besarnya tingkat kerugian tersebut diakibatkan oleh lumpuhnya kegiatan ekonomi di beberapa wilayah terdampak asap selama pembakaran hutan terjadi. "Salah satu yang terlihat jelas adalah berhentinya kegiatan ekonomi akibat tutupnya bandara, itu besar dampaknya," kata Luhut kepada Kontan Senin (30/11).