KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengamat Ekonomi Aviliani menilai pemerintah perlu menentukan skala prioritas pembangunan infrastruktur. Sebab, pembangunan infrastruktur besar-besaran juga bisa berdampak negatif. Bahkan bisa menyebabkan resesi ekonomi. Aviliani mengatakan, pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintah secara besar-besaran menyebabkan tingginya impor. Sebab, bahan baku pembangunan infrastruktur tersebut tidak bisa dipenuhi dari dalam negeri. Sayangnya, kinerja ekspor pun dikhawatirkan tidak mampu mengompensasi peningkatan impor tersebut. Jika demikian, nilai tukar rupiah berpotensi melemah.
Pembangunan infrastruktur berlebihan bikin resesi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pengamat Ekonomi Aviliani menilai pemerintah perlu menentukan skala prioritas pembangunan infrastruktur. Sebab, pembangunan infrastruktur besar-besaran juga bisa berdampak negatif. Bahkan bisa menyebabkan resesi ekonomi. Aviliani mengatakan, pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintah secara besar-besaran menyebabkan tingginya impor. Sebab, bahan baku pembangunan infrastruktur tersebut tidak bisa dipenuhi dari dalam negeri. Sayangnya, kinerja ekspor pun dikhawatirkan tidak mampu mengompensasi peningkatan impor tersebut. Jika demikian, nilai tukar rupiah berpotensi melemah.