JAKARTA. Proyek Palapa Ring Tengah sepanjang 2.700 kilometer (Km) memasuki babak baru. Proyek pembangunan jaringan tulang punggung serat optik nasional pada wilayah Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku Utara tersebut akan segera dimulai. Kementerian Komunikasi dan Informatikan (Kemkominfo) dan PT Len Telekomonikasi Indonesia (konsorsium Pandawa V) telah meneken perjanjian kerja sama proyek senilai Rp 1,38 triliun tersebut di kantor Kementerian Koordinator Perekonomian pada Jumat (4/3). Rudiantara, Menteri Komunikasi dan Informatika mengatakan, proyek palapa ring merupakan upaya untuk penyediaan akses informasi bagi masyarakat secara lebih luas. "Setelah tandatangan kerjasama kontrak ini, konsorsium akan menyelesaikan financial closing dengan lender, kemudian setelah itu selesai baru mulai membangun," katanya.
Pembangunan Palapa Ring Tengah segera dimulai
JAKARTA. Proyek Palapa Ring Tengah sepanjang 2.700 kilometer (Km) memasuki babak baru. Proyek pembangunan jaringan tulang punggung serat optik nasional pada wilayah Kalimantan, Sulawesi, dan Maluku Utara tersebut akan segera dimulai. Kementerian Komunikasi dan Informatikan (Kemkominfo) dan PT Len Telekomonikasi Indonesia (konsorsium Pandawa V) telah meneken perjanjian kerja sama proyek senilai Rp 1,38 triliun tersebut di kantor Kementerian Koordinator Perekonomian pada Jumat (4/3). Rudiantara, Menteri Komunikasi dan Informatika mengatakan, proyek palapa ring merupakan upaya untuk penyediaan akses informasi bagi masyarakat secara lebih luas. "Setelah tandatangan kerjasama kontrak ini, konsorsium akan menyelesaikan financial closing dengan lender, kemudian setelah itu selesai baru mulai membangun," katanya.