KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nampaknya rencana PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI) untuk membangun pembangkit listrik bertenaga sekam padi ini akan segera rampung. Pembangunan pembangkit listrik yang menghabiskan dana sekitar Rp 70 miliar ini sudah mencapai 75%. Dion Surijata, Investor Relations Buyung Poetra Sembada mengatakan, pembangkit listrik ini ditargetkan beroperasi sebelum Semester I 2019. "Sekarang kami sedang tunggu turbin masuk, pengerjaan civil sudah selesai. Masih on track," ujar Dion kepada Kontan, Rabu (17/10). Menurutnya, dengan ini pasti ada penghematan listrik, hanya saja yang paling penting kenapa pihaknya membangun pembangkit adalah untuk mengatasi masalah limbah produksi berupa sekam atau kulit padi.
Pembangunan pembangkit listrik tenaga sekam Buyung Putra (HOKI) sudah 75%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Nampaknya rencana PT Buyung Poetra Sembada Tbk (HOKI) untuk membangun pembangkit listrik bertenaga sekam padi ini akan segera rampung. Pembangunan pembangkit listrik yang menghabiskan dana sekitar Rp 70 miliar ini sudah mencapai 75%. Dion Surijata, Investor Relations Buyung Poetra Sembada mengatakan, pembangkit listrik ini ditargetkan beroperasi sebelum Semester I 2019. "Sekarang kami sedang tunggu turbin masuk, pengerjaan civil sudah selesai. Masih on track," ujar Dion kepada Kontan, Rabu (17/10). Menurutnya, dengan ini pasti ada penghematan listrik, hanya saja yang paling penting kenapa pihaknya membangun pembangkit adalah untuk mengatasi masalah limbah produksi berupa sekam atau kulit padi.