KONTAN.CO.ID - LONDON. Volume penjualan ritel Inggris secara tak terduga turun pada bulan Agustus 2021. Walau begitu, volume penjualan masih tetap di atas level pra-pandemi. Kantor Statistik Nasional Inggris (ONS) mengungkapkan, penjualan di bulan Agustus lalu turun 0,9%. Hasil ini berbanding terbalik dari perkiraan ekonom dalam jajak pendapat Reuters untuk kenaikan rata-rata 0,5%. Realisasi ini juga mengarah ke penurunan bulanan keempat secara berturut-turut, setelah data di bulan sebelumnya direvisi lebih rendah.
Pembatasan dilonggarkan, penjualan ritel Inggris di bulan Agustus malah turun
KONTAN.CO.ID - LONDON. Volume penjualan ritel Inggris secara tak terduga turun pada bulan Agustus 2021. Walau begitu, volume penjualan masih tetap di atas level pra-pandemi. Kantor Statistik Nasional Inggris (ONS) mengungkapkan, penjualan di bulan Agustus lalu turun 0,9%. Hasil ini berbanding terbalik dari perkiraan ekonom dalam jajak pendapat Reuters untuk kenaikan rata-rata 0,5%. Realisasi ini juga mengarah ke penurunan bulanan keempat secara berturut-turut, setelah data di bulan sebelumnya direvisi lebih rendah.