KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pembatasan ekspor China terhadap beberapa produk galium dan germanium mulai berlaku pada Selasa (1/8). Kebijakan tersebut membuat para pengusaha bersiap-siap menghadapi penurunan pasokan internasional pada Agustus dan September. Melansir Reuters, Selasa (1/8), China merupakan pemasok utama dunia untuk dua logam penting yang digunakan dalam membuat semikonduktor. China telah mengumumkan akan membatasi ekspor delapan produk galium dan enam produk germanium pada Juli 2023 dengan alasan keamanan nasional. Menurut Kementerian Perdagangan China mulai Selasa, para eksportir produk-produk tersebut harus mengajukan permohonan izin ekspor untuk barang-barang dan teknologi yang berpotensi digunakan untuk bahan baku militer dan sipil.
Pembatasan Ekspor Galium & Germanium China Mulai Berlaku, Eksportir Harus Ajukan Izin
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pembatasan ekspor China terhadap beberapa produk galium dan germanium mulai berlaku pada Selasa (1/8). Kebijakan tersebut membuat para pengusaha bersiap-siap menghadapi penurunan pasokan internasional pada Agustus dan September. Melansir Reuters, Selasa (1/8), China merupakan pemasok utama dunia untuk dua logam penting yang digunakan dalam membuat semikonduktor. China telah mengumumkan akan membatasi ekspor delapan produk galium dan enam produk germanium pada Juli 2023 dengan alasan keamanan nasional. Menurut Kementerian Perdagangan China mulai Selasa, para eksportir produk-produk tersebut harus mengajukan permohonan izin ekspor untuk barang-barang dan teknologi yang berpotensi digunakan untuk bahan baku militer dan sipil.