KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Salah satu saham blue chip sektor perbankan di Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) akan menguyur investor dengan dana dividen lebih dari Rp 30 triliun pada tahun 2025 ini. Investor ritel perlu beli saham blue chip ini atau tahan dulu? Investor yang berminat dividen saham BBCA harus bergegas. Pasalnya, pembayaran dividen saham BBCA segera memasuki cum dividen di pasar regular hari ini, Kamis 20 Maret 2025.. Cum dividen adalah periode suatu saham memiliki hak pembayaran dividen. Investor yang ingin mendapatkan hak pembayaran dividen saham, wajib memiliki saham tersebut sebelum cum dividen berakhir.
PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) akan membagikan dividen final tahun buku 2024 sebesar Rp 30,81 triliun. Nantinya setiap pemegang saham akan memperoleh Rp 250 per saham. Baca Juga: Cara & Syarat Membuat e-KTP Untuk yang Ulang Tahun Ke-17 Hari Ini, Kamis 20/3/2025 Sekretaris Perusahaan BCA Raymon Yonarto menyampaikan, pembagian dividen ini telah sesuai dengan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar 12 Maret 2024. "Dividen akan dibagikan kepada pemegang saham yang namanya tercatat pada Daftar Pemegang Saham (DPS) pada 24 Maret 2025 pukul 16:00," tulisnya dalam keterbukaan informasi, Jumat (14/3). Sebelumnya, BBCA telah membagikan dividen interim sebesar Rp 6,16 triliun pada 11 Desember 2024. Pada saat itu, setiap pemegang saham BBCA memperoleh Rp 50 per saham. Jika di total, BBCA menggelontorkan Rp 36,98 triliun untuk aksi korporasi ini atau Rp 300 per saham. Ini setara dengan 67,44% dari total laba bersih BBCA tahun buku 2024 di Rp 54,83 triliun. BBCA parkir di level Rp 8.300 per saham pada akhir perdagangan Selasa (18/3), turun 300 poin atau 3,49% dibandingkan sehari sebelumnya. Menggunakan data harga saham tersebut, dividend yield final BBCA berkisar 3,01%. Sentimen cum dividen mampu mengatrol harga saham BBCA. Pada perdagangan Rabu 19 Maret 2025, harga saham BBCA naik ke level 8.325, atau meningkat 25 poin. Tonton: Segel SPBU Nakal
- Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 20 Maret 2025
- Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 21 Maret 2025
- Cum Dividen di Pasar Tunai: 24 Maret 2025
- Ex Dividen di Pasar Tunai: 25 Maret 2025
- Recording Date: 24 Maret 2025 Hingga 16:00 WIB
- Pembayaran Dividen saham BBCA: 11 April 2025