SUBANG. Pemerintah memastikan akan mengintegrasikan sistem pembayaran jasa jalan tol dari Jakarta hingga Brebes Timur (Jawa Tengah) menjadi satu. "Ini instruksi Menteri PUPR dan akan berlaku mulai 13 Juni 2016," kata Kepala Bagian Umum Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Mahbullah Nurdin menjawab pers di sela Press Tour BPJT untuk meninjau kesiapan jalan tol dari Jakarta-Semarang di Subang, Senin. Nurdin mengakui kebijakan tersebut memang tidak ada dalam Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT), namun demi pelayanan yang lebih baik kepada pengguna jalan tol maka hal itu dilakukan.
Pembayaran tol Jakarta-Brebes Timur diintegrasi
SUBANG. Pemerintah memastikan akan mengintegrasikan sistem pembayaran jasa jalan tol dari Jakarta hingga Brebes Timur (Jawa Tengah) menjadi satu. "Ini instruksi Menteri PUPR dan akan berlaku mulai 13 Juni 2016," kata Kepala Bagian Umum Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Mahbullah Nurdin menjawab pers di sela Press Tour BPJT untuk meninjau kesiapan jalan tol dari Jakarta-Semarang di Subang, Senin. Nurdin mengakui kebijakan tersebut memang tidak ada dalam Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT), namun demi pelayanan yang lebih baik kepada pengguna jalan tol maka hal itu dilakukan.