KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada awal pekan ini, pemerintah resmi meliris Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertamanya di 2024, ORI025. Di mana, mitra distribusi dari penjualan tersebut mayoritas berasal dari industri perbankan. Adapun, penawaran ORI025 di awal tahun ini dilakukan di saat industri perbankan dipenuhi bayang-bayang likuiditas yang mengetat. Tak bisa dipungkiri, nasabah yang membeli SBN Ritel melalui perbankan juga ada kemungkinan menggunakan tabungan yang disimpan dalam bank tersebut. Direktur Distribution and Funding PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) Jasmin pun menyadari bahwa pembelian ORI025 ini mampu menggerus DPK yang dimiliki. Ia mencatat selama ini 60% nasabah yang membeli produk investasi serupa menggunakan dana yang disimpan di BTN.
Pembelian SBN Menggunakan Tabungan oleh Nasabah Tak Pengaruhi Likuiditas Perbankan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada awal pekan ini, pemerintah resmi meliris Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertamanya di 2024, ORI025. Di mana, mitra distribusi dari penjualan tersebut mayoritas berasal dari industri perbankan. Adapun, penawaran ORI025 di awal tahun ini dilakukan di saat industri perbankan dipenuhi bayang-bayang likuiditas yang mengetat. Tak bisa dipungkiri, nasabah yang membeli SBN Ritel melalui perbankan juga ada kemungkinan menggunakan tabungan yang disimpan dalam bank tersebut. Direktur Distribution and Funding PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) Jasmin pun menyadari bahwa pembelian ORI025 ini mampu menggerus DPK yang dimiliki. Ia mencatat selama ini 60% nasabah yang membeli produk investasi serupa menggunakan dana yang disimpan di BTN.