JAKARTA. PT Bank BNI Syariah mencatatkan pertumbuhan pembiayaan sebesar 17,8% atau meningkat Rp 3,3 triliun per akhir Mei 2017 secara year on year (yoy). Pemimpin Divisi Strategi dan Perencanaan BNI Syariah, Misbahul Munir mengatakan, dari sisi penghimpunan dana pihak ketiga (DPK), BNI Syariah juga mencatat kenaikan sebesar 22,6% secara yoy atau meningkat Rp 4,7 triliun. Memasuki semester II-2017, anak usaha syariah PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk ini optimistis target dapat terealisasi. "Baik dari sisi profitability, pembiayaan dan DPK, kami optimistis tumbuh minimal 10% yoy," katanya kepada kONTAN, Senin (3/7).
Pembiayaan BNI Syariah tumbuh 18% di Mei
JAKARTA. PT Bank BNI Syariah mencatatkan pertumbuhan pembiayaan sebesar 17,8% atau meningkat Rp 3,3 triliun per akhir Mei 2017 secara year on year (yoy). Pemimpin Divisi Strategi dan Perencanaan BNI Syariah, Misbahul Munir mengatakan, dari sisi penghimpunan dana pihak ketiga (DPK), BNI Syariah juga mencatat kenaikan sebesar 22,6% secara yoy atau meningkat Rp 4,7 triliun. Memasuki semester II-2017, anak usaha syariah PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk ini optimistis target dapat terealisasi. "Baik dari sisi profitability, pembiayaan dan DPK, kami optimistis tumbuh minimal 10% yoy," katanya kepada kONTAN, Senin (3/7).