KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Permodalan Nasional Mandiri (Persero) atau PNM mencatatkan rekor pembiayaan yang signifikan. Perusahaan pembiayaan milik negara ini tumbuh melesat atau melebihi angka 100%. Direktur Utama PNM Arief Mulyadi mengatakan, hingga Juli 2018, perseroan berhasil menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 6,2 triliun, atau meningkat 172% dibandingkan tahun lalu yakni Rp 3,59 triliun. Pembiayaan tersebut disumbang dari dua program PNM yaitu Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) Rp 3,7 triliun dan Unit Layanan Modal Mikro (ULaMM) Rp 2,5 triliun. “Kenaikan itu berkat kontribusi program ULaMM dan Mekaar yang terus meningkat. Kontribusi terbesar dari program Mekaar, karena perusahaan telah membangun kantor cabang baru di tahun 2017 dan 2018,” kata Arief kepada Kontan.co.id, Minggu (26/8).
Pembiayaan PNM tembus Rp 6,2 triliun, melesat 172%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Permodalan Nasional Mandiri (Persero) atau PNM mencatatkan rekor pembiayaan yang signifikan. Perusahaan pembiayaan milik negara ini tumbuh melesat atau melebihi angka 100%. Direktur Utama PNM Arief Mulyadi mengatakan, hingga Juli 2018, perseroan berhasil menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 6,2 triliun, atau meningkat 172% dibandingkan tahun lalu yakni Rp 3,59 triliun. Pembiayaan tersebut disumbang dari dua program PNM yaitu Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) Rp 3,7 triliun dan Unit Layanan Modal Mikro (ULaMM) Rp 2,5 triliun. “Kenaikan itu berkat kontribusi program ULaMM dan Mekaar yang terus meningkat. Kontribusi terbesar dari program Mekaar, karena perusahaan telah membangun kantor cabang baru di tahun 2017 dan 2018,” kata Arief kepada Kontan.co.id, Minggu (26/8).