KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan segera mengatur teknis vaksinasi program dan vaksinasi mandiri untuk vaksin virus corona (Covid-19). Vaksinasi program merupakan vaksinasi yang biayanya ditanggung oleh pemerintah. Sementara vaksinasi mandiri harus dibayar oleh penerima vaksin. "Aturan rinci untuk kedua skema tersebut akan segera diterbitkan dalam satu, dua minggu ke depan," ujar Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Airlangga Hartarto dalam video keterangan saat kedatangan vaksin di Bandara Soekarno Hatta, Minggu (6/12). Vaksinasi untuk vaksin Covid-19 akan dilakukan secara bertahap sesuai aturan yang ada. Nantinya tahap awal.akan diberikan bagi tenaga kesehatan dan petugas pelayanan publik.
Pemerintah akan atur teknis vaksinasi virus corona secara gratis dan berbayar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan segera mengatur teknis vaksinasi program dan vaksinasi mandiri untuk vaksin virus corona (Covid-19). Vaksinasi program merupakan vaksinasi yang biayanya ditanggung oleh pemerintah. Sementara vaksinasi mandiri harus dibayar oleh penerima vaksin. "Aturan rinci untuk kedua skema tersebut akan segera diterbitkan dalam satu, dua minggu ke depan," ujar Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Airlangga Hartarto dalam video keterangan saat kedatangan vaksin di Bandara Soekarno Hatta, Minggu (6/12). Vaksinasi untuk vaksin Covid-19 akan dilakukan secara bertahap sesuai aturan yang ada. Nantinya tahap awal.akan diberikan bagi tenaga kesehatan dan petugas pelayanan publik.