KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan membangun jembatan gantung di tiga titik di Kabupaten Asmat, Papua, untuk membuka akses konektivitas antardistrik di wilayah tersebut. Direktur Jenderal Bina Marga Arie Setiadi Moerwanto Kementerian PUPR, dalam pertemuan dengan media di Kantor Kementerian PUPR Jakarta, Kamis (8/2), memaparkan infrastruktur, yakni akses jalan dan konektivitas menjadi kendala di Kabupaten Asmat. "Di sana ada jembatan tapi terbuat dari kayu dan sebagian besar sudah terputus. Ada tiga titik jembatan gantung yang akan kita bangun segera sehingga masyarakat tidak terisolasi," kata Arie.
Pemerintah akan bangun 3 jembatan gantung di Asmat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan membangun jembatan gantung di tiga titik di Kabupaten Asmat, Papua, untuk membuka akses konektivitas antardistrik di wilayah tersebut. Direktur Jenderal Bina Marga Arie Setiadi Moerwanto Kementerian PUPR, dalam pertemuan dengan media di Kantor Kementerian PUPR Jakarta, Kamis (8/2), memaparkan infrastruktur, yakni akses jalan dan konektivitas menjadi kendala di Kabupaten Asmat. "Di sana ada jembatan tapi terbuat dari kayu dan sebagian besar sudah terputus. Ada tiga titik jembatan gantung yang akan kita bangun segera sehingga masyarakat tidak terisolasi," kata Arie.