BOGOR. Sejumlah gubernur antusias dengan rencana pembangunan infrastruktur di era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Terutama terkait pembangunan bendungan di sejumlah daerah. Dalam rapat koordinasi antara jajaran pemerintahan pusat, dengan gubernur dari seluruh Indonesia sejumlah daerah tertarik untuk membangun bendungan. Akibatnya, Jokowi memutuskan untuk menambah targetnya tahun ini dari 30 bendungan bertambah menjadi 49 bendungan. Pembangunan bendungan ini, menurut Jokowi untuk mendukung ketahanan pangan di Indonesia. Dengan adanya bendungan, maka sumber air untuk tanaman dan perkebunan tidak ada masalah lagi. "Ada daerah yang minta dibangun dua, tiga bendungan," ujar Jokowi di Istana Bogor, Senin (24/11).
Pemerintah akan bangun 49 bendungan tahun ini
BOGOR. Sejumlah gubernur antusias dengan rencana pembangunan infrastruktur di era pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Terutama terkait pembangunan bendungan di sejumlah daerah. Dalam rapat koordinasi antara jajaran pemerintahan pusat, dengan gubernur dari seluruh Indonesia sejumlah daerah tertarik untuk membangun bendungan. Akibatnya, Jokowi memutuskan untuk menambah targetnya tahun ini dari 30 bendungan bertambah menjadi 49 bendungan. Pembangunan bendungan ini, menurut Jokowi untuk mendukung ketahanan pangan di Indonesia. Dengan adanya bendungan, maka sumber air untuk tanaman dan perkebunan tidak ada masalah lagi. "Ada daerah yang minta dibangun dua, tiga bendungan," ujar Jokowi di Istana Bogor, Senin (24/11).